Jumat, 07 Mei 2010

Pengertian Sistem
Sistem adalah kelompok dari dua atau lebih komponen atau subsistem yang saling berhubungan yang berfugsi dengan tujuan yang sama(Ahall james, sistem informasi akuntansi, 2006:3)
Sistem adalah rangkaian dari dua atau lebih komponen – komponen yang saling berhubungan, yag berinterasi untuk mencapai suatu tujuan- tujuan(romney, paul johnsteinbart,sistem informasi akuntansi, 2006.

Pengertian Sistem Akuntansi
sistem akuntansi adalah organisasi formulir, catatan, dan laporan yang dikoordinasikan sedemikian rupa untuk menyediakan informasi keuangan yang dibutuhkan oleh manajemen guna guna memudahkan pengelolaan perusahaan.(mulyadi. Sistem Akuntansi.2001:3)


Perbedaan Pengertian Sistem dan Prosedur
Menurut w. Greald Cole yang dikutip oleh Zaki Baridwan (1994:3) sistem adalah suatu kerangka dari prosedur – prosdur yang saling berhubungan yang disusun sesuai dengan suatu skema yang menyeluruh, untuk melaksanakan suatu kegiatan atau fungsi utama dari perusahaan.
Sistem adalah suatu kesatuan (entity) yang terdiri dari bagian – bagian (disebut subsistem) yang saling berkaitan dengan tujuan untuk mencapai tujuan – tujuan tertentu (Zaki Baridwan, Sistem Akuntansi, 1994, hal.4).
Sistem adalah suatu jaringan komputer yang dibuat menurut pola yang terpadu untuk melaksanakan kegiatan pokok perusahaan ( Mulyadi, Sistem Akuntansi, 2001, hal.5).
Sedangkan pengertian prosedur adalah suatu urutan kegiatan klerikal, biasanya melibatkan beberapa orang dalam satu departemen atau lebih, yang dibuat untuk menjamin penanganan secara seragam transaksi perusahaan yang terjadiberulang – ulang.

Tujuan Pengembangan Sistem Akuntansi
1. Untuk menyediakan informasi bagi pengelola kegiatan usaha baru.
2. Untuk memperabaiki informasi yang dihasilkan oleh sistem yang sudah ada, baik mengenai mutu, ketepatan penyajian, maupun struktur informasinya.
3. Untuk memperbaiki pengendalian akuntansi dan pengecekan intern, yaitu untuk memperbaiki tingkat keandalan (reliability) informasi akuntansi dan untuk menyediakan catatan lengkap mengenai peranggung jawaban dan perlindungan kekayaan perusahaan.
4. Untuk mengurangi biaya klerikal dalam penyelenggaraan catatan akuntansi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar